TEORI & PRAKTIK JARINGAN KOMPUTER

Authors

  • Agus Wibowo Universitas Sains dan Teknologi Komputer

Keywords:

TEORI & PRAKTIK JARINGAN KOMPUTER

Abstract

Buku ini terdiri dari beberapa bab yang mencakup teori dasar jaringan komputer, teknologi dan protokol jaringan, hingga penerapan praktis dalam konfigurasi dan troubleshooting jaringan. Bab pertama buku ini membahas tentang Dasar-dasar Jaringan, dalam bab ini pembaca akan diperkenalkan dasar dalam jaringan computer, seperti infrastruktur, topografi, perangkat, hingga Model OSI layer. Bab 2 akan membahas tentang perangkat keras jaringan, yang akan memperkenalkan tentang hardware dan pengkabelan yang digunakan dalam jaringan komputer. Bab 3 akan membahas tentang teknologi Nirkabel yang mencakup teknologi nirkabel yang berkembang dan digunakan dalam komunikasi jaringan komputer. Bab 4 akan mengajarkan tentang dasar-dasar komunikasi jaringan, bab ini merupakan pengembangan dari bab 1, dalam bab ini mencakup desain, instalasi, kualitas hingga pemeliharaan jaringan. Bab 5 akan memberi penjelasan tentang Pengalamatan IP (Internet Protocol) yaitu sebuah protokol bagaimana perangkat komputer dapat berkomunikasi satu sama lain.

Bab 6 pada buku ini akan membahas tentang Subnetting, yaitu pembagian sebuah jaringan menjadi sub-sub jaringan yang belih kecil, untuk detailnya akan dibahas secara rinci pada bab ini. Bab 7 buku ini akan membahas tentang Protokol jaringan, bab ini akan meneruskan bab 6 yaitu perutean pengalamatan IP. Bab 8 buku ini akan membahas tentang Internet atau yang disebut dengan jaringan global yang menghubungkan komputer satu dengan komputer seluruh dunia. Teknologi Komputasi Coud akan dibahas dalam bab 8, salah satu teknologi penyimpanan berbasis internet yang memungkinkan dapat diakses dimanapun dan kapanpun. Dalam bab ini akan memperkenalkan cloud pribadi dan cloud public. Selanjutnyam pada bab 9 akan membahas tentang arsitektur dan Virtualisasi dalam cloud computing. Bab 10 akan membahas tentang pemecahan permasalahan jaringan, pada bab ini akan memperkenalkan program opensource Wireshark. Wireshark adalah perangkat lunak sumber terbuka gratis yang digunakan untuk menganalisis lalu lintas jaringan secara real time. Ini adalah alat penting bagi pakar keamanan jaringan serta administrator. Bab 11 buku ini akan membehas tentang sertifikasi CISCO yang diakui oleh dunia. Dalam bab ini juga akan membahas tingkatan sertifikasi yang dikeluarkan Cisco. Bab 12 akan membahas keamanan jaringan, Bab ini menyoroti konsep keamanan jaringan yang penting untuk membantu Anda mencapai keseimbangan antara melindungi data dan mempertahankan tingkat kenyamanan dan fungsionalitas yang memadai bagi pengguna jaringan yang berwenang. Bab 13 sekaligus bab terakhir dalam buku ini, dalam bab ini, kita akan meluangkan waktu untuk melihat beberapa metode yang dapat digunakan untuk meretas situs web dan kemudian masuk ke beberapa jaringan yang Anda inginkan. Kami akan melihat hal-hal seperti serangan injeksi, skrip lintas situs, dan banyak lagi. 

References

no references

Published

2024-06-03

How to Cite

Agus Wibowo. (2024). TEORI & PRAKTIK JARINGAN KOMPUTER. Penerbit Yayasan Prima Agus Teknik, 10(1), 1–174. Retrieved from https://penerbit.stekom.ac.id/index.php/yayasanpat/article/view/495

Most read articles by the same author(s)

<< < 11 12 13 14 15 16